
DVD Writer
4-138-183-83(1)
Petunjuk Pengoperasian
DVDirect Express
VRD-P1
2008 Sony Corporation

Peraturan Keselamatan
PERINGATAN
Untuk mengurangi resiko kebakaran
atau kejut listrik, alat ini jangan
terkena hujan atau lembab.
Untuk mencegah bahaya kebakaran
atau kejut, jangan emnaruh bendabenda yang berisi cairan, seperti vas
bunga, di atas alat.
Jangan memasang peralatan ini pada
ruang yang terbatas seperti pada rak
buku atau sejenisnya.
PERHATIAN
Penggunaan alat optik dengan
produk ini akan meningkatkan bahaya
terhadap mata. Karena cahaya laser
yang digunakan dalam penulis DVD
ini berbahaya terhadap mata, jangan
mencoba membongkar alat ini.
Serahkan perbaikan hanya kepada
orang yang ahli.
Peralatan ini digolongkan sebagai
produk LASER KELAS 1 (CLASS 1
LASER). TANDA PRODUK LASER KELAS
1 (CLASS 1 LASER PRODUCT MARKING)
terletak di bagian bawah sisi luar.
Label ini terletak pada rumahan (housing)
pelindung laser di dalam penutup.
Plat nama terletak pada bagian bawah unit.
2

Daftar Isi
Peraturan Keselamatan ........................................................................................................................2
Bacalah ini dahulu ..................................................................................................................................4
Komponen yang tersedia .......................................................................................................4
Catatan mengenai penggunaan .........................................................................................4
Fitur utama ...............................................................................................................................................5
Peralatan yang kompatibel....................................................................................................5
Disk yang didukung .................................................................................................................5
Bagian-bagian dan kontrol .................................................................................................................6
Memasukkan disk .....................................................................................................................7
Perekaman ................................................................................................................................................8
Pemutaran.................................................................................................................................................9
Panjang Video dan Waktu Perekaman .........................................................................................10
Ruang disk (waktu mampu-rekam) yang tersedia untuk merekam video ........ 10
Waktu yang diperlukan untuk perekaman ...................................................................10
Tentang kompatibilitas disk HD (Definisi Tinggi) .....................................................................11
Penanganan Masalah ....................................................................................................................12
Perhatian ................................................................................................................................................13
Spesifikasi ............................................................................................................................................... 14
Lihat juga petunjuk pengoperasian Handycam Anda
Unit ini hanya dapat digunakan dengan menghubungkan ke sebuah Handycam. Untuk
lebih detil mengenai pengoperasian. lihat juga petunjuk pengoperasian Handycam Anda.
Dalam dokumen ini, "Handycam" merujuk ke camcorder Sony.
3

Bacalah ini dahulu
Komponen yang tersedia
Pastikan bahwa paket ini berisi
komponen-komponen berikut. Bila ada
komponen yang hilang atau rusak, silakan
menghubungi dealer Anda.
Petunjuk pengoperasian (dokumen ini)
Catatan mengenai penggunaan
Pengoperasian dan kondisi
penyimpanan
Unit jangan terkena kejut atau getaran.
Unit tidak dapat beroperasi dengan
benar.
Jangan menggunakan unit ini di tempat
yang sangat ribut. Unit ini tidak dapat
beroperasi dengan benar.
Saat sedang menghubungkan kabel USB
unit ke Handycam, pastikan untuk
memasukkan steker penghubung dengan
arah yang benar. Bila steker dimasukkan
dengan paksa ke dalam terminal, dapat
mengakibatkan kerusakan pada terminal
dan dapat menyebabkan kegagalan
fungsi pada unit atau Handycam.
Mengenai perekaman
Program televisi, film, kaset video,
dan materi lainnya memiliki hak cipta.
Perekaman materi tersebut yang tidak
resmi melanggar undang-undang hak
cipta.
4

Fitur utama
Dengan menghubungkan unit ke Handycam Anda, Anda dapat merekam video ke disk
dengan mudah tanpa menggunakan komputer (One Touch Disc Burn). Disk yang dibuat
dapat diputar dengan menghubungkan unit ke Handycam (One Touch Play). Dan juga,
Anda dapat memutar video pada TV dengan menghubungkan Handycam ke TV.
Sebagai tambahan, dengan mengoperasikan unit dari Handycam, Anda dapat menikmati
beberapa fungsi yang berguna. Fungsi-fungsi yang ada berbeda tergantung dari Handycam.
Untuk lebih detil, lihat petunjuk pengoperasian Handycam Anda.
Peralatan yang kompatibel
Unit ini dirancang khusus untuk digunakan dengan Handycam. Hubungkan unit ke
Handycam yang kompatibel dengan DVDirect Express. Untuk lebih detil mengenai
model-model Handycam yang kompatibel, lihat ke alamat berikut:
http://www.sony.com/DVDirect/Compatibility
Anda tidak dapat menggunakan unit ini dengan Handycam yang tidak kompatibel atau
kamera video selain Sony.
Anda tidak dapat menggunakan unit ini untuk menyalin atau memutar disk dengan
menghubungkan ke komputer, juga tidak dapat digunakan sebagai drive disk eksternal.
Disk yang didukung
Disk 12 cm baru atau yang belum digunakan berikut ini kompatibel dengan unit ini.
Jenis disk Logo Kecepatan penulisan
DVD+R Hingga 16×
DVD-R Hingga 16×
Disk double/dual layer dan disk 8 cm tidak didukung.
DVD+RW dan DVD-RW tidak didukung.
Catatan mengenai penggunaan disk
Hanya disk baru atau yang belum digunakan yang dapat digunakan unit unit ini.
Kualitas disk rekaman yang dibuat secara komersil dapat berbeda-beda. Disk sub-standar
mungkin tidak dapat merekam dengan normal.
Beberapa disk yang direkam mungkin tidak dapat diputar akibat kualitas perekaman atau
kondisi fisik disk, atau karakteristik peralatan pemutaran.
Anda tidak dapat memutar disk yang direkam pada peralatan video lainnya, atau disk yang
direkam terlebih dahulu secara komersil.
5