Philips HD7450 User Manual [vi]

Philips HD7450 User Manual

HD7450

1

A

L

B

C

D

E

F

K

G

H

I

2

 

3

J

1

4

5

2

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

1

2

18

19

Indonesia

Pendahuluan

Selamat atas pembelian Anda dan selamat datang di Philips! Untuk memanfaatkan sepenuhnya dukungan yang ditawarkan Philips, daftarkan produk Anda di www.philips.com/welcome.

Gambaran umum (Gbr. 1)

AFilter permanen (hanya jenis tertentu)

BPenahan filter lepas-pasang

CPenutup tangki air lepas-pasang

DTangki air

EIndikator ukuran air

FTutup tabung 

GTabung

HSakelar on/off

IPemanas

JKabel listrik dengan steker

KPembuat kopi

LTutup pembuat kopi 

Penting

Bacalah petunjuk pengguna ini dengan saksama sebelum Anda menggunakan alat dan simpanlah sebagai referensi nanti.

Bahaya

-- Jangan sekali-kali merendam alat di dalam air atau cairan apapun, jangan pula membilasnya di bawah keran.

Peringatan

-- Periksalah apakah voltase pada alat sesuai dengan voltase listrik di rumah Anda, sebelum menghubungkan alat.

-- Jangan gunakan alat ini jika steker, kabel listrik atau alatnya sendiri rusak. -- Jika kabel listrik rusak, maka harus diganti oleh Philips, pusat layanan

resmi Philips atau orang yang mempunyai keahlian sejenis agar terhindar dari bahaya.

-- Alat ini tidak dimaksudkan untuk digunakan oleh orang (termasuk anakanak) dengan cacat fisik, indera atau kecakapan mental yang kurang, atau kurang pengalaman dan pengetahuan, kecuali jika mereka diberikan pengawasan atau petunjuk mengenai penggunaan alat oleh orang yang bertanggung jawab bagi keselamatan mereka.

-- Anak kecil harus diawasi untuk memastikan mereka tidak bermain-main dengan alat ini.

-- Jauhkan kabel listrik dari jangkauan anak-anak. Jangan biarkan kabel listrik tergantung di tepi meja atau tempat alat berada.

Perhatian

-- Jangan letakkan alat di atas permukaan yang panas dan jangan sampai kabel listrik terkena permukaan yang panas.

-- Cabut alat jika terjadi masalah selama menyeduh dan sebelum Anda membersihkannya.

-- Alat ini ditujukan untuk digunakan di rumah tangga dan pemakaian yang serupa seperti:

-- area dapur staf di toko, kantor, dan lingkungan kerja lainnya; -- rumah ladang;

-- oleh klien di hotel, motel, dan lingkungan berjenis tempat tinggal lainnya; -- lingkungan yang menyediakan tempat tidur dan sarapan.

-- Tunggu hingga alat mendingin dulu sebelum menyimpannya, terutama jika Anda ingin memasukkan kabel listrik pada alat. Pemanas dan tabung kopi mungkin masih panas.

-- Hati-hati dengan uap panas saat membuka tutup pembuat kopi.

-- Tabung menjadi panas selama dan setelah penyeduhan. Selalu pegang tabung pada gagangnya.

-- Jangan pernah menggunakan tabung di dalam oven microwave. -- Jangan pindahkan alat selama proses penyeduhan kopi.

Medan elektromagnet (EMF)

Alat Philips ini mematuhi semua standar yang berkaitan dengan medan elektromagnet (EMF). Jika ditangani dengan benar dan sesuai dengan instruksi petunjuk pengguna ini, alat tersebut aman digunakan berdasarkan pada bukti ilmiah yang kini tersedia.

Sebelum menggunakan alat pertama kali.

1Letakkan alat di atas permukaan yang rata dan stabil.

2Masukkan kelebihan kabel ke lubang di belakang alat. Untuk menjepit kabel, tekan ke bagian sempit pada lubangnya (Gbr. 2).

Catatan: Pastikan bahwa kabel tidak bersentuhan dengan permukaan yang panas.

3 Masukkan steker listrik pada stopkontak dinding yang telah dibumikan.

2

4Bersihkan komponen lepas-pasang (lihat bab ‘Membersihkan’).

5Pasang kembali semua komponen.

-- Pastikan penutup tangki air telah dipasang dengan benar (‘berbunyi klik’) (Gbr. 3).

-- Pastikan penahan filter telah dipasang dengan benar. Pasang dulu bagian belakang penahan filter di bawah pinggiran engsel (1) kemudian tekan ke bawah pegangannya (2) hingga penahan filter terkunci pada tempatnya (Gbr. 4).

Catatan:Jika penahan filter tidak dipasang dengan benar,tutup tidak bisa ditutup.

6Bilaslah alat (lihat bagian ‘Membilas alat’ di bawah ini).

Membilas alat

Catatan:Jangan letakkan filter dan bubuk kopi dalam penahan filter.

1Buka tutup pembuat kopi (Gbr. 5).

2Isi tangki air dengan air bersih yang dingin sampai batas MAX (Gbr. 6).

Catatan: Jangan menghidupkan alat saat tutupnya masih terbuka.

3Pasang tutupnya.

4Letakkan tabung di atas pemanasnya (Gbr. 7).

Catatan: Pastikan Anda meletakkan tabung di atas pemanasnya dengan cerat menghadap ke alat.

5Tekan sakelar on/off untuk menghidupkan alat (Gbr. 8). ,, Lampu daya menyala terus.

6Biarkan alat bekerja sampai semua airnya masuk ke tabungnya.

7Matikan alat. Biarkan alat mendingin setidaknya selama 3 menit sebelum Anda mulai menyeduh kopi.

Menggunakan alat

1Buka tutup pembuat kopi (Gbr. 5).

2Isi tangki air dengan air bersih yang dingin sampai batas yang diperlukan (Gbr. 9).

-- Indikator di sisi kiri jendela batas air setara dengan cangkir besar (120 ml).

-- Indikator di sisi kanan jendela batas air setara dengan cangkir kecil (80 ml).

3Pastikan penahan filter telah dipasang dengan benar.Pasang dulu bagian belakang penahan filter di bawah pinggiran engsel (1) kemudian tekan ke bawah pegangannya (2) hingga penahan filter terkunci pada tempatnya (Gbr. 4).

Catatan:Jika penahan filter belum dipasang dengan benar,tutup tidak dapat ditutup,dan penghenti tetesan tidak dapat berfungsi dengan benar.Penghenti tetesan mencegah kopi agar tidak menetes melalui filter ke pemanas saat tabungnya dilepas.

4Ambil secarik filter kertas (jenis 1x2 atau no.2) lalu lipat tepi yang bersegel untuk mencegah robek dan tertekuk (Gbr. 10).

Catatan:Beberapa versi dilengkapi filter permanen.Dalam hal ini Anda tidak perlu menggunakan filter kertas.

5Masukkan filter kertas atau filter permanen ke dalam penahan filter (Gbr. 11).

6Masukkan bubuk kopi (yang telah digiling dan disaring) dalam

filter (Gbr. 12).

-- Untuk cangkir besar: masukkan bubuk kopi satu sendok takar penuh untuk setiap cangkirnya.

-- Untuk cangkir kecil: masukkan bubuk kopi satu sendok takar rata untuk setiap cangkirnya.

7Tutuplah tutup pembuat kopi.  (Gbr. 13)

8Pasang tabung bersama tutup yang telah dirapatkan pada pemanas (Gbr. 7).

Catatan: Pastikan Anda meletakkan tabung di atas pemanas dengan cerat menghadap ke alat.Jika cerat tabung keluar dari bawah penahan filter,kopi bisa menjadi dingin.

Catatan: Jika Anda tidak meletakkan tabungnya dengan benar pada pemanasnya,penghenti tetesan akan mencegah kopi mengalir ke tabung.Ini dapat menyebabkan filternya meluap.

9 Tekan sakelar on/off untuk menghidupkan alat (Gbr. 8). ,, Lampu daya menyala terus.

4222.200.0429.1

10 Biarkan air melewati filter menuju tabungnya.

Catatan:Jika Anda ingin melepas tabungnya selama penyeduhan,penghenti tetesan akan mencegah kopi agar tidak menetes melalui filter ke pemanas. Pasang kembali tabungnya secepat mungkin agar filter tidak meluap (Gbr. 14).

11Anda dapat membiarkan tabung di atas pemanas agar kopinya tetap hangat dan menjaga rasanya.

Catatan: Pastikan Anda meletakkan tabung di atas pemanas dengan cerat menghadap ke alat.Jika cerat tabung keluar dari bawah penahan filter,kopi bisa menjadi dingin.

12 Setelah penggunaan, tekan sakelar on/off untuk mematikan alat.

Catatan:Alat tidak mati secara otomatis.

Catatan:Jika Anda ingin menyeduh setabung kopi lagi setelah itu,biarkan alat mendingin dulu selama 3 menit.

13Lepaskan penahan filter dan buang filter kertas dan isinya.JikaAnda menggunakan filter permanen,kosongkan dan bilas.

Tip:Setelah siklus penyeduhan selesai,Anda dapat menuang kopi panas ke tabung termos agar tetap panas dan segar.

Membersihkan

Jangan sekali-kali merendam alat di dalam air atau cairan apapun,jangan pula membilasnya di bawah keran.

1Cabut alat dan biarkan mendingin.

2Bersihkan bagian luar alat dengan kain lembap.

3Lepaskan penahan filter.

4Lepaskan penutup tangki air (Gbr. 15).

5Lepaskan tutup tabungnya.

6Bersihkan penahan filter,filter permanen (hanya tipe tertentu), penutup tangki air, tabung dan tutup tabung dalam air panas dengan sedikit cairan pembersih atau dalam mesin cuci piring.

7Setelah membersihkan, bilas tabungnya dengan air panas baru dan pasang kembali semua komponennya.

Membersihkan kerak

Membersihkan kerak secara teratur akan memperpanjang masa pakai alat dan akan menjamin hasil seduhan yang optimal serta waktu penyeduhan yang konstan dalam waktu lama.

Pada penggunaan normal, (dua tabung penuh kopi per hari), hilangkan kerak alat pembuat kopi:

-- 2 atau 3 kali setahun jika Anda tidak menggunakan air sadah (sampai 18

DH);

-- 4 atau 5 kali setahun jika Anda menggunakan air sadah (lebih dari 18

DH).

Tanyakan kepada PDAM/PAM setempat untuk mengetahui kesadahan air di wilayah Anda.

Anda dapat menggunakan cuka putih dengan asam asetat 4% atau pembersih kerak cair untuk membersihkan kerak pada pembuat kopi.

Catatan:Jika alat mulai mengeluarkan uap lebih banyak,ini dapat menjadi pertanda kerak mulai menumpuk.

Jangan sekali-kali menggunakan cuka dengan kandungan asam asetat 8% atau lebih,cuka alami,bubuk pembersih kerak atau tablet pembersih kerak untuk membersihkan kerak pada alat, karena hal ini dapat menyebabkan kerusakan.

Pembersihan kerak memakan waktu kurang lebih 30 sampai 60 menit.

1Isilah tangki air dengan cuka putih (asam asetat 4%) kira-kira 600 ml (Gbr. 16).

Catatan:Jangan letakkan filter dan bubuk kopi dalam penahan filter.

Catatan: Anda juga dapat menggunakan cairan pembersih kerak yang sesuai.

Dalam hal ini,ikuti petunjuk pada kemasan pembersih kerak.

2Tekan sakelar on/off untuk menghidupkan alat dan biarkan alat menyelesaikan siklus penyeduhan (lihat bab ‘Menggunakan alat’) (Gbr. 8).

3Kosongkan tabungnya pada bak cuci (Gbr. 17).

Catatan: Untuk pembersihan kerak yang lebih menyeluruh dan untuk memastikan tidak ada kerak yang tersisa dalam alat, ulangi langkah 1 sampai

3.

4Biarkan alat menyelesaikan dua siklus penyeduhan lagi dengan air dingin yang segar untuk menghilangkan sisa cuka/pembersih kerak dan kerak (Gbr. 18).

5Bersihkan tabung dan penahan filter (lihat bab‘Membersihkan’).

Penggantian

Anda dapat memesan tabung baru dari dealer Philips atau pusat layanan Philips setempat dengan nomor tipe HD7990/20 (hitam) dan HD7990/70 (biru angkasa).

Lingkungan

-- Jangan membuang alat bersama limbah rumah tangga biasa jika alat sudah tidak dapat dipakai lagi, tetapi serahkan ke tempat pengumpulan barang bekas yang resmi untuk didaur ulang. Dengan melakukan hal ini,

Anda ikut membantu melestarikan lingkungan (Gbr. 19).

Garansi dan servis

Jika Anda membutuh servis atau informasi atau mengalami masalah, harap kunjungi situs web Philips di www.philips.com atau hubungi Pusat Layanan Konsumen Philips di negara Anda (Anda dapat menemukan nomor teleponnya dalam leaflet garansi internasional). Jika tidak ada Pusat Layanan

Konsumen di negara Anda, kunjungi dealer Philips setempat.

Pemecahan Masalah

Bab ini merangkum masalah-masalah paling umum yang mungkin Anda temui pada alat. Jika Anda tidak mampu mengatasi masalah dengan informasi di bawah, hubungi Pusat Layanan Konsumen di negara Anda.

Masalah

Solusi yang memungkinkan

 

 

Alat tidak mau bekerja.

Tancapkan stekernya dan hidupkan alat.

 

Pastikan voltase yang ditunjukkan pada alat sesuai

 

dengan voltase listrik setempat.

 

Isi tangki airnya dengan air.

 

Untuk semua kasus lain, hubungi Pusat Layanan

 

Konsumen Philips.

Air merembes dari

Jangan mengisi tangki air melewati batas MAX.

alat.

 

 

Untuk semua kasus lain, hubungi Pusat Layanan

 

Konsumen Philips.

Alat butuh waktu lama

Bersihkan kerak pada alat (lihat bab

untuk menyeduh kopi.

‘Membersihkan kerak’).

Alat mengeluarkan

Pastikan alat tidak tersumbat kerak. Jika

suara berisik dan

perlu, bersihkan kerak pada alat (lihat bab

banyak uap selama

‘Membersihkan kerak’).

proses penyeduhan.

 

Filter meluap saat

Jika Anda melepas tabung dari pemanas selagi

saya melepas tabung

alat menyeduh kopi, letakkan kembali tabung

dari alat

pada pemanas secepatnya untuk mencegah

selama menyeduh

agar filter tidak meluap. Selain itu, perhatikan

kopi.

bahwa kopi tidak akan mencapai rasa maksimal

 

sebelum siklus penyeduhan berakhir. Karena itu

 

kami sarankan Anda untuk tidak melepas tabung

 

dan menuang kopi sebelum siklus penyeduhan

 

selesai.

Tutup pembuat kopi

Pastikan Anda meletakkan tabung di atas

bergoyang ketika saya

pemanasnya dengan cerat menghadap ke alat

melepaskan tabung

(tidak menghadap ke samping).

dari pemanas.

 

Bubuk kopi

Pastikan penutup tangki air berada pada

mengendap di dalam

tempatnya sebelum Anda memasukkan bubuk

tabung.

kopi dalam filter.

 

Jangan terlalu banyak memasukkan bubuk kopi

 

dalam filter.

 

Pastikan Anda meletakkan tabung di atas

 

pemanasnya dengan cerat menghadap ke alat

 

(tidak menghadap ke samping).

 

Buka sumbat lubang di dasar penahan filter.

 

Gunakan ukuran filter kertas yang benar (1x2

 

atau no. 2).

 

Pastikan filter kertas tidak robek.

3

4222.200.0429.1

Masalah

Solusi yang memungkinkan

Kopi kurang terasa

Gunakan takaran yang benar untuk kopi dan air.

 

Pastikan filter kertas tidak tenggelam.

 

Gunakan ukuran filter kertas yang benar (1x2

 

atau no. 2).

 

Pastikan tidak ada air dalam tabung sebelum

 

mulai menyeduh kopi.

Rasa kopi tidak enak.

Jangan biarkan tabung yang berisi kopi terlalu

 

lama di atas pemanasnya, terutama jika kopinya

 

hanya sedikit.

Kopi tidak cukup

Pastikan Anda meletakkan tabung di atas

panas.

pemanasnya dengan cerat menghadap ke alat

 

(tidak menghadap ke samping).

Kopi terlalu sedikit

Sebagian air diserap oleh biji kopi. Masukkan air

dari perkiraan saya.

lebih banyak ke dalam tangki air.

4

4222.200.0429.1

Loading...
+ 9 hidden pages