VLT® Soft Starter MCD 600 adalah solusi soft start digital modern untuk motor 11–315 kW. Soft starter ini menawarkan rangkaian
lengkap fitur perlindungan untuk motor dan sistem serta didesain untuk memberikan performa yang andal dalam situasi pemasangan
paling sulit.
1.2 Versi Dokumen
Manual ini secara teratur ditinjau dan diperbaharui. Semua saran untuk perbaikan diterima dengan baik.
Tabel 1: Versi Dokumen
EdisiKeterangan
AQ262141844215Rangkaian model diperluas. Penomoran parameter diubah.
1.3 Sumber Tambahan
Sumber lain tersedia untuk memahami fungsi dan pemrograman lanjut soft starter.
•Petunjuk pengoperasian untuk pengoperasian dengan peralatan opsional.
•Panduan pemasangan untuk memasang aneka aksesori.
•WinStart Design Tool untuk membantu memilih soft starter yang tepat untuk aplikasi tertentu.
Publikasi dan manual pelengkap tersedia dari www.danfoss.com/en/search/?filter=type%3Adocumentation.
Menunjukkan situasi berbahaya yang, jika tidak dihindari, akan mengakibatkan kematian atau cidera serius.
PE RI NG AT AN
Menunjukkan situasi berbahaya yang, jika tidak dihindari, dapat mengakibatkan kematian atau cidera serius.
PE RH AT IA N
Menunjukkan situasi berbahaya yang, jika tidak dihindari, dapat mengakibatkan cidera ringan atau sedang.
Keselamatan
PE MB ER IT AH UA N
Menunjukkan pesan kerusakan harta benda.
2.2 Teknisi Yang Cakap
Untuk menghindari masalah dan memastikan kelancaran pengoperasian, soft starter harus diangkut, disimpan, dipasang,
dioperasikan, dan dirawat dengan benar. Peralatan ini hanya boleh dipasang atau dioperasikan oleh teknisi yang cakap.
Teknisi yang cakap adalah staf terlatih, dengan wewenang menginstal, menguji, serta merawat peralatan, sistem, dan rangkaian sesuai
undang-undang dan peraturan yang berlaku Selain itu, teknisi yang cakap wajib memahami petunjuk pengoperasian dengan baik
serta langkah keselamatan yang dijelaskan di dalamnya.
2.3 Petunjuk Keselamatan
Petunjuk keselamatan tidak dapat mencakup setiap potensi penyebab kerusakan peralatan, tapi dapat menyoroti penyebab umum
kerusakan tersebut. Pemasang bertanggung jawab:
•Membaca dan memhami semua petunjuk di dalam manual ini sebelum memasang, mengoperasikan, atau merawat peralatan.
•Mengikuti kaidah kelistrikan yang baik termasuk menggunakan peralatan perlindungan badan yang sesuai.
•Meminta saran sebelum mengoperasikan peralatan ini di luar yang dijelaskan di dalam manual.
PE MB ER IT AH UA N
VLT® Soft Starter MCD 600 tidak dapat diservis sendiri oleh pengguna. Unit hanya boleh diservis oleh personel servis resmi.
Penyalahgunaan unit membatalkan garansi produk.
Pemasang soft starter bertanggung jawab menyediakan pembumian dan perlindungan rangkaian cabang yang sesuai
menurut peraturan keselamatan kelistrikan setempat. Tidak menyediakan pembumian dan perlindungan rangkaian cabang
dengan benar dapat menyebabkan kematian, cedera badan, atau kerusakan peralatan.
Cabut soft starter dari sumber listrik sebelum menjalankan pekerjaan perbaikan.
-
PE RI NG AT AN
START TIDAK DISENGAJA
Saat soft starter tersambung ke sumber arus AC, DC, atau pembagi beban, motor dapat menyala kapan saja. Start tanpa
sengaja selama pemrograman, servis, atau perbaikan dapat mengakibatkan kematian, cidera serius atau kerusakan harta
benda. Motor dapat menyala lewat saklar eksternal, perintah fieldbus, sinyal referensi input dari LCP, atau setelah masalah
teratasi.
Tekan [Off/Reset] pada LCP sebelum memprogram parameter.
-
Cabut soft starter dari sumber listrik.
-
Hubungkan kabel dan rakit soft starter, motor, serta peralatan apa pun yang digerakkannya dengan benar sebelum
-
menghubungkan soft starter ke sumber arus AC, DC, atau pembagi beban.
Amankan catu daya ke soft starter dengan saklar pengisolasi dan perangkat pemutus rangkaian (misalnya kontaktor daya)
-
yang dapat dikontrol lewat sistem keselamatan eksternal (misalnya emergency stop atau detektor masalah).
Keselamatan
PE RH AT IA N
KOREKSI FAKTOR DAYA
Menghubungkan kapasitor koreksi faktor daya ke sisi output akan merusak soft starter.
Jangan menghubungkan kapasitor koreksi faktor daya ke sisi output soft starter. Jika menggunakan koreksi faktor daya
-
statis, kapasitor koreksi faktor daya harus dihubungkan ke sisi pasokan soft starter.
PE RH AT IA N
ARUS PENDEK
VLT® Soft Starter MCD 600 tidak anti arus pendek.
Setelah kelebihan beban atau arus pendek serius, pengoperasian MCD 600 sebaiknya dites penuh oleh organisasi servis
-
resmi.
PE RH AT IA N
KERUSAKAN MEKANIK AKIBAT RESTART TAK TERDUGA
Motor dapat restart setelah penyebab kematian diperbaiki. Ini dapat berbahaya untuk mesin dan instalasi tertentu.
Pastikan langkah-langkah yang tepat diambil untuk mencegah restart setelah motor berhenti di luar jadwal.
Soft starter bukan perangkat keselamatan dan tidak menyediakan isolasi kelistrikan atau pemutus sambungan dari catu daya.
Jika isolasi dibutuhkan, soft starter wajib dipasang dengan sebuah kontaktor utama.
-
Jangan mengandalkan fungsi start dan stop untuk keselamatan personel. Masalah yang terjadi pada catu sumber listrik,
-
sambungan motor, atau elektronika soft starter dapat menyebabkan motor menyala atau mati.
Jika elektronika soft starter bermasalah, motor dalam kondisi berhenti dapat menyala tiba-tiba. Masalah sementara pada
-
catu sumber listrik atau hilangnya sambungan motor juga dapat menyebabkan motor dalam kondisi berhenti menyala.
Demi keselamatan personel dan peralatan, kontrol isolasi pada perangkat lewat sistem keselamatan eksternal.
-
PE MB ER IT AH UA N
Sebelum mengubah pengaturan parameter, simpan set parameter saat ini ke file menggunakan Perangkat lunak PC MCD
-
atau fungsi Simpan Set Pengguna.
PE MB ER IT AH UA N
Gunakan fitur Auto-start dengan hati-hati. Baca semua catatan terkait auto-start sebelum mengoperasikannya.
-
Penafian
Contoh dan diagram dalam manual ini disediakan hanya untuk tujuan ilustrasi. Informasi yang ada dalam manual ini dapat berubah
kapan saja dan tanpa pemberitahuan. Kami tidak bertanggung jawab atau memiliki kewajiban apa pun atas kerusakan langsung, tidak
langsung, ataupun ikutan akibat penggunaan atau aplikasi peralatan ini.
Ukuran soft starter wajib cocok dengan motor dan aplikasinya.
Pilih soft starter dengan rating arus yang minimal setara dengan rating arus beban penuh motor (lihat nama pelat motor) pada tugas
pertama.
Rating arus soft starter menentukan ukuran maksimum motor yang dapat digunakannya. Rating soft starter bergantung pada
frekuensi start per jam, panjang dan batas arus start, serta berapa lama soft starter dalam status off (tidak melewatkan arus) antara
start.
Rating arus soft starter hanya berlaku saat digunakan dalam kondisi yang ditetapkan dalam kode AC53b. Rating arus soft starter dapat
lebih tinggi atau lebih rendah dalam berbagai kondisi pengoperasian.
3.4 Rating Arus (Rating IEC)
PE MB ER IT AH UA N
Untuk rating dalam kondisi operasi yang tidak tercakup oleh diagram rating ini, hubungi penyalur terdekat.
Ilustrasi 2: Format AC53b
PE MB ER IT AH UA N
Semua rating dihitung pada ketinggian 1000 m (3280 ft) dan pada suhu lingkungan 40 °C (104 °F).
VLT® Soft Starter MCD 600 menawarkan kartu ekspansi bagi pengguna yang membutuhkan input dan input tambahan atau
fungsionalitas lanjut. Tiap MCD 600 dapat mendukung maksimum 1 kartu ekspansi.
3.7.1.1 Kartu pintar
Kartu pintar dirancang untuk mendukung integrasi dengan aplikasi pompa serta menyediakan input dan output tambahan berikut:
VLT® Soft Starter MCD 600 mendukung komunikasi jaringan via kartu ekspansi komunikasi yang mudah dipasang. Tiap kartu
komunikasi dilengkapi sebuah port konektor LCP-601 jarak jauh.
Tabel 7: Kartu Ekspansi Fieldbus dengan Nomor Pemesanan
Kartu OpsiNomor Pemesanan
VLT® Soft Starter MCD 600 Modbus RTU175G0127
VLT® Soft Starter MCD 600 PROFIBUS175G0128
VLT® Soft Starter MCD 600 DeviceNet175G0129
VLT® Soft Starter MCD 600 Modbus TCP175G0130
VLT® Soft Starter MCD 600 EtherNet/IP175G0131
VLT® Soft Starter MCD 600 PROFINET175G0132
VLT® Soft Starter MCD 600 Aplikasi Pompa175G0133
3.7.2 LCP 601 Jarak Jauh
VLT® Soft Starter MCD 600 Soft starter dapat digunakan dengan LCP jarak jauh yang dipasang hingga jarak 3 m (9.8 ft) darinya. Tiap
kartu komunikasi dilengkapi sebuah port koneksir LCP. Tersedia pula kartu konektor LCP khusus.
Nomor pemesanan untuk kartu ekspansi LCP 601 Jarak Jauh: 175G0134.
3.7.3 Kit Pelindung Jari
Pelindung jari dapat dipilih untuk keselamatan pribadi. Pelindung jari dipasang di atas terminal soft starter untuk mencegah kontak
dengan terminal aktif tanpa sengaja. Pelindung jari menyediakan perlindungan IP20 jika digunakan dengan kabel berdiameter 22 mm
ke atas.
Pelindung jari kompatibel dengan model MCD6-0144B ~ MCD6-0579B.
Nomor pemesanan untuk kit pelindung jari: 175G0186.
3.7.4 Perangkat Lunak Pengelolaan Soft Starter
VLT® Soft Starter MCD 600 sudah dilengkapi antarmuka flash USB. Flash USB wajib diformat ke format FAT32. Untuk memformat flash,
ikuti petunjuk pada PC saat menghubungkan stik flash standar (minimum 4 MB) ke port USB. VLT® Motion Control Tool MCT 10
mentransfer file pengaturan ke stik flash USB. Untuk memuat file pengaturan ke soft starter, gunakan LCP seperti dijelaskan dalam
6.7.1 Prosedur Simpan dan Muat.
VLT® Motion Control Tool MCT 10 dapat membantu pengelolaan soft starter. Hubungi pemasok lokal untuk informasi lain.
Dokumentasi untuk VLT® Motion Control Tool MCT 10 dapat diunduh dari www.danfoss.com/en/search/?filter=type%3Adocumentation.
3.8 Kontaktor Utama
Kontaktor utama direkomendasikan untuk melindungi soft starter dari gangguan voltase pada jaringan saat tidak beroperasi. Pilih
kontaktor dengan rating AC3 lebih tinggi daripada atau sama dengan rating FLC motor yang tersambung.
Gunakan output kontaktor utama (13, 14) untuk mengontrol kontaktor.
Untuk perkabelan kontaktor utama, lihat illustration 12 in 5.8 Instalasi Tipikal.
Desain Sistem
PE RI NG AT AN
BAHAYA TERSENGAT LISTRIK
Saat sambungan kabel soft starter menggunakan konfigurasi delta dalam, sebagian lilitan motornya tersambung ke daya
saluran sepanjang waktu (bahkan saat soft starter dimatikan). Situasi ini dapat menyebabkan kematian atau cidera badan
serius.
Selalu pasang kontaktor utama atau pemutus rangkaian shunt trip saat menghubungkan soft starter dalam konfigurasi
-
delta dalam.
3.9 Pemotong Sirkuit
Pemutus rangkaian shunt trip dapat digunakan sebagai ganti kontaktor utama untuk mengisolasi rangkaian motor jika soft starter trip.
Mekanisme shunt trip wajib menggunakan daya dari sisi pasokan pemutus rangkaian atau catu kontrol tersendiri.
3.10 Koreksi Faktor Daya
Jika menggunakan koreksi faktor daya, gunakan kontaktor khusus untuk mengaktifkan kapasitor.
Untuk menggunakan VLT® Soft Starter MCD 600 untuk mengendalikan koreksi faktor daya, gunakan kontaktor PFC untuk relai
terprogram yang diatur Berjalan. Saat motor mencapai kecepatan penuh, relai menutup dan koreksi faktor daya diaktifkan.
Menghubungkan kapasitor koreksi faktor daya ke sisi output merusak soft starter.
Selalu hubungkan kapasitor koreksi faktor daya ke sisi input soft starter.
-
Jangan gunakan output relai soft starter untuk mengaktifkan koreksi faktor daya secara langsung.
-
3.11 Perangkat Proteksi Arus Pendek
Untuk desain skema protection rangkaian motor, standar IEC 60947-4-1 tentang soft starter dan kontaktor mengatur 2 tipe koordinasi
soft starter.
•Koordinasi tipe 1.
•Koordinasi tipe 2.
3.11.1 Koordinasi Tipe 1
Koordinasi tipe 1 mensyaratkan, jika sisi output soft starter mengalami arus pendek, gangguan diatasi tanpa menimbulkan risiko cidera
terhadap personel dan kerusakan instalasi. Tidak ada ketentuan bahwa soft starter wajib tetap beroperasi setelah masalah tersebut.
Agar soft starter dapat dioperasikan lagi, diperlukan perbaikan dan penggantian komponen.
Sekering HRC (seperti sekering Ferraz/Mersen AJT) dapat digunakan untuk koordinasi Tipe 1 menurut ketentuan IEC 60947-4-2.
3.11.2 Koordinasi Tipe 2
Koordinasi tipe 2 mensyaratkan, jika sisi output soft starter mengalami arus pendek, gangguan diatasi tanpa menimbulkan risiko cidera
terhadap personel dan kerusakan soft starter.
Kelebihan koordinasi Tipe 2 adalah bahwa, setelah masalah diatasi, personel resmi dapat mengganti sekering yang meleleh dan
memeriksa apakah kontaktor menyatu. Selanjutnya, soft starter dapat dioperasikan lagi.
Sekering semikonduktor untuk proteksi rangkaian Tipe 2 dapat melengkapi sekering HRC atau MCCB yang menjadi komponen
proteksi rangkaian cabang motor.
PE RH AT IA N
REM DC
Pengaturan torsi rem tinggi dapat mengakibatkan arus puncak high DOL motor tertarik meski motor sedang berhenti.
Pastikan sekering perlindungan yang dipasang dalam rangkaian cabang motor dipilih secara tepat.
-
PE RH AT IA N
TIDAK ADA PROTEKSI RANGKAIAN CABANG
Proteksi arus pendek tipe solid state terintegrasi tidak melindungi rangkaian cabang.
Sediakan proteksi rangkaian cabang sesuai Peraturan Kelistrikan Nasional dan peraturan daerah lainnya.
Cocok untuk digunakan pada rangkaian dengan arus prospektif yang diketahui, jika dilindungi dengan salah satu sekering yang disebutkan atau pemutus rangkaian yang ukuran-
Tabel 10: Rating Sekering Maksimum [A] - Rating Arus Korslet Masalah Tinggi
Desain Sistem
ModelRating nominal [A]Short cct rating @480 V AC
maksimum
Rating sekering [A] yang
disebutkan
(1)
Kelas sekering
(1)
MCD6-0020B2465 kA30Sebarang (J, T, K-1, RK1, RK5)
MCD6-0034B4250
MCD6-0042B5260
MCD6-0063B6480
MCD6-0069B6980
MCD6-0086B105125J, T, K-1, RK1
MCD6-0108B115125
MCD6-0129B135150
MCD6-0144B184200J, T
MCD6-0171B200225
MCD6-0194B229250
MCD6-0244B250300
MCD6-0287352400Sebarang (J, T, K-1, RK1, RK5)
MCD6-0323B397450
MCD6-0410B410450
MCD6-0527B550600
MCD6-0579B580600
1
Cocok digunakan pada rangkaian yang mampu menghasilkan tidak lebih dari 65000 rms ampere simetris, 480 V AC maksimum, dan dilindungi dengan sekering dengan kelas dan
rating yang disebutkan.
Tabel 11: Pemutus Rangkaian - Arus Korslet Masalah Tinggi
ModelRating nominal
[A]
Pemutus 1: Eaton (rating, A)
(1)
Pemutus 2: GE (rating, A)
(1)
Pemutus 3: LS (rating, A)
(1) (2)
MCD6-0020B24HFD3030 (30 A)SELA36AT0060 (60 A)UTS150H-xxU-040 (40 A)
MCD6-0034B42HFD3050 (50 A)UTS150H-xxU-050 (50 A)
MCD6-0042B52HFD3060 (60 A)UTS150H-xxU-060 (60 A)
MCD6-0063B64HFD3100 (100 A)SELA36AT0150 (150 A)UTS150H-xxU-100 (100 A)
MCD6-0069B69
MCD6-0086B105HFD3125 (125 A)UTS150H-xxU-125 (125 A)
MCD6-0108B115
MCD6-0129B135HFD3150 (150 A)UTS150H-xxU-150 (150 A)
MCD6-0144B184HFD3250 (250 A)SELA36AT0250 (250 A)UTS150H-xxU-250 (250 A)
MCD6-0171B200
MCD6-0194B229
MCD6-0244B250HFD3300 (300 A)SELA36AT0400 (400 A)UTS150H-xxU-300 (300 A)
MCDF6-0287B352HFD3400 (400 A)SELA36AT0600 (600 A)UTS150H-xxU-400 (400 A)
MCD6-0323B397
MCD6-0410B410HFD3600 (600 A)UTS150H-xxU-600 (600 A)
MCD6-0527B550UTS150H-xxU-800 (800 A)
MCD6-0579B580UTS150H-NG0-800
1
Cocok digunakan pada rangkaian yang mampu menghasilkan tidak lebih dari 65000 rms ampere simetris, 480 V AC maksimum, dan dilindungi dengan model pemutus rangkaian
yang disebutkan.
2
Untuk pemutus rangkaian LS, xx mewakili FM, FT, atau AT.
3.14 Pilihan Sekering untuk Koordinasi Tipe 2
Koordinasi Tipe 2 diperoleh dengan sekering semikonduktor. Sekering-sekering ini wajib mampu membawa arus start motor dengan
total clearing I2t kurang dari I2t SCR soft starter.
Saat memilih sekering semikonduktor untuk VLT® Soft Starter MCD 600, gunakan nilai I2t dalam table 12.
Untuk informasi lebih lengkap tentang memilih sekering semikonduktor, hubungi distributor terdekat.
Lihat 2.3 Petunjuk Keselamatan untuk petunjuk keselamatan umum.
PE RI NG AT AN
VOLTASE INDUKSI
Voltase induksi dari kabel motor output yang bersentuhan dapat mengalirkan arus ke kapasitor peralatan, meski peralatan
dimatikan dan dikunci. Tidak memasang kabel motor output secara terpisah atau menggunakan kabel berpelindung dapat
mengakibatkan kematian atau cidera serius.
Rutekan kabel motor output secara terpisah.
-
Gunakan kabel berpelindung.
-
PE RI NG AT AN
START TIDAK DISENGAJA
Saat soft starter tersambung ke sumber arus AC, DC, atau pembagi beban, motor dapat menyala kapan saja. Start tanpa
sengaja selama pemrograman, servis, atau perbaikan dapat mengakibatkan kematian, cidera serius atau kerusakan harta
benda. Motor dapat menyala lewat saklar eksternal, perintah fieldbus, sinyal referensi input dari LCP, atau setelah masalah
teratasi.
Tekan [Off/Reset] pada LCP sebelum memprogram parameter.
-
Cabut soft starter dari sumber listrik.
-
Hubungkan kabel dan rakit soft starter, motor, serta peralatan apa pun yang digerakkannya dengan benar sebelum
-
menghubungkan soft starter ke sumber arus AC, DC, atau pembagi beban.
Amankan catu daya ke soft starter dengan saklar pengisolasi dan perangkat pemutus rangkaian (misalnya kontaktor daya)
-
yang dapat dikontrol lewat sistem keselamatan eksternal (misalnya emergency stop atau detektor masalah).
Pemasangan
5.2 Sumber Perintah
Menjalankan dan menghentikan soft starter lewat input digital, LCP 601 jarak jauh, jaringan komunikasi, kartu pintar, atau auto-start/
stop terjadwal. Siapkan sumber perintah via Alat Pengaturan atau via parameter 1-1 Command Source (Sumber Perintah).
Jika dilengkapi LCP jarak jauh, tombol [CMD/Menu] menyediakan akses pintasan ke fungsi Command Source (Sumber Perintah) dalam
DI-A, COM+ Input terprogram A (Default = Trip input (N/O))
DI-B, COM+ Input terprogram B (Default = Trip input (N/O))
Port USB (untuk flash, bukan koneksi PC langsung)
Ilustrasi 6: Terminal Input
5.4.2 Termistor Motor
Termistor motor dapat dihubungkan langsung ke VLT® Soft Starter MCD 600. Soft starter trip saat resistansi rangkaian termistor
melampaui sekitar 3.6 kΩ atau anjlok di bawah 20 Ω.
Termistor wajib dirangkai secara seri. Rangkaian termistor sebaiknya menggunakan kabel berpelindung dan diisolasi secara elektrik
dari pembumi serta semua rangkaian daya dan kontrol lain.
Input termistor dinonaktifkan secara default, tapi aktif secara otomatis saat termistor terdeteksi. Jika termistor sebelumnya
tersambung ke MCD 600 tapi tidak lagi dibutuhkan, gunakan fungsi Reset Termistor untuk menonaktifkannya. Reset termistor